Pada hari Kamis tanggal 30 Desember 2021, Bapak / Ibu Guru SMP IT Daarut Tahfidz mengadakan kegiatan Senam Bersama dalam rangka menyambut Semester Genap Tahun Pelajaran 2021/2022. Kegiatan dilanjutkan dengan bersih-bersih beberapa ruangan, seperti Aula Pertemuan, Kantor Guru, Ruang Kepala Sekolah, Ruang Kelas, dan Halaman Sekolah. Kegiatan diakhiri dengan Koordinasi Bulanan dan makan bersama. Kegiatan berlangsung selama 5,5 jam, dimulai pukul 07.30 WIB dan berakhir pada pukul 13.00 WIB.
Pada Koordinasi Bulanan tersebut, banyak hal yang dibahas, diantaranya adalah kedisiplinan peserta didik. Kedisiplinan yang menjadi sorotan utama adalah keterlambatan dan kerapian seragam peserta didik. Semester Genap nanti akan menjadi langkah awal dalam mengembalikan karakter peserta didik setelah sekian lama terlena oleh libur panjang yang diakibatkan oleh adanya Pandemi Virus Covid 19.
Pada intinya, Bapak dan Ibu Guru SMP IT Daarut Tahfidz sudah lebih dari siap untuk menyongsong Kegiatan Semester Genap Tahuin Pelajaran 2021/2022. Semoga Semester Genap nanti semua akan berjalan lebih baik dari sebelumnya, Aamiin Aamiin Yaa Rabbal Alaamiin...
Demak, 1 Januari 2022
Admin
Komentar
Posting Komentar